DPD BKPRMI Surabaya Perjuangkan Nasib Guru Ngaji

DPD BKPRMI Surabaya Perjuangkan Nasib Guru Ngaji


Surabaya - Sebagai organisasi yang menaungi Unit lembaga pendidikan Alquran di Surabaya selama empat puluh tahun terakhir , DPD BKPRMI Surabaya memiliki kewajiban untuk terus berupaya dan mengupayakan peningkatan kesejahteraan bagi ustadz ustadzah guru Ngaji .,senen 16/10/17

Kerjasama yang sudah terjalin dengan baik selama ini antara DPD BKPRMI Surabaya dengan Dinas Pendidikan kota Surabaya atau pun dengan kementerian Agama ( kemenag RI ) kota Surabaya harus terus di intens kan dengan ukhuwah islamiyah

Banyak hal yang kita peroleh dari ukhuwah yang dijalin bersama dan sudah dirasakan oleh ustadz - ustadzah guru ngaji yang ada di Surabaya diantaranya adanya intensif guru yang diberikan secara berkala terus mengalami peningkatan nominal .

Hari ini, Dirda LPPTKA DPD BKPRMI Surabaya bersama Dirda LPPDSDM , wabendum dan crew LPPKM secara khusus menyampaikan terimakasih kepada kepala dinas pendidikan kota Surabaya terkait peningkatan kesejahteraan guru Ngaji yang telah dibina hingga saat ini

Seiring dengan itu , kepala dispendik Surabaya menyampaikan pesan khusus kepada kami agar guru Ngaji terus berupaya meningkatkan kualitas diri dengan terus belajar dan menggali ilmu dimana pun dan sampai kapanpun , karena amanah yang diemban guru ngaji tidaklah ringan .

Kualifikasi akademik hendaklah menjadi prioritas utama bagi guru Ngaji agar bisa mendapatkan kesejahteraan yang maksimal di sekolah formal dengan tanpa meninggalkan profesi utama sebagai guru ngaji
Alhamdulillahirrobbil alamiin, 
Amanah sudah tersampaikan 
Semoga membawa keberkahan , Aamiin

Posting Komentar

0 Komentar