Emil Anjurkan Remaja Masjid Bangun Ekonomi Keumatan Berbasis Masjid

Emil Anjurkan Remaja Masjid Bangun Ekonomi Keumatan Berbasis Masjid 

Dr. H. Emil Elistianto Dardak M.Sc , Wagub Jatim (tengah)

Surabaya - Dewan perwakilan daerah badan komunikasi pemuda remaja masjid Indonesia se provinsi Jawa Timur mengikuti silaturahmi online dari sekretariat masing-masing dengan tetap melaksanakan protokoler kesehatan di tengah pandemi covid-19, Ahad 21/6/2020

Acara halal bihalal virtual DPW BKPRMI Jatim melalui aplikasi meeting zoom yang menghadirkan Dr. H. Emil Elistianto Dardak M.Sc , Wakil Gubernur Jawa Timur memberikan banyak pencerahan terkait ekonomi keumatan berbasis masjid yang dikelola oleh remaja masjid.

Masjid sebagai pusat pengembangan dakwah umat Islam seharusnya diupayakan sebagai tempat yang nyaman dengan memperhatikan kebersihan tempat wudhu , toilet dan alat sholat yang menjadi iventaris masjid tuk menyambut era new normal.

Semangat kebersamaan remaja masjid bisa dijadikan satu kekuatan untuk melahirkan muzakki - muzakki baru yang bisa dijadikan solusi mengangkat kesejahteraan jamaah masjid dan sekitarnya tentunya dengan pengelolaan yang bagus.

"Menggenjot ekonomi keumatan dengan saling memberdayakan , contoh misal di tengah pandemi covid-19 masyarakat diwajibkan memakai masker maka buatlah masker sesuai standard tiga lapis jangan buat masker kain saja , lalu kelola marketingnya " ujar Dr. H. Emil Elistianto Dardak M.Sc , Wakil Gubernur Jawa Timur.

Diawali dari masjid , pemutusan mata rantai penyebaran covid-19 bisa dilakukan secara totalitas dan terstruktur , tentunya berawal dari masjid pula kita ciptakan dan bangkit kan ekonomi keummatan berbasis masjid yang dikelola oleh pemuda remaja masjid.

"Semangat kebersamaan untuk mempercepat mengatasi Covid-19 di Jawa timur bukan kepanikan walaupun angka kematian nya tertinggi dibanding daerah lainnya , tetapi kita harus tetap waspada dan ekstra hati-hati" pungkas Dr. H. Emil Elistianto Dardak M.Sc , Wagub Jatim (Bunda Tri)

"Pemuda remaja masjid bisa mengupayakan kondisi terbaik bagi jamaah yang keluar masjid seusai melaksanakan sholat untuk tidak berebut sandal namun bisa bergantian sehingga tak terjadi kontak fisik antar jamaah" lanjut Emil (Bunda Tri)

Posting Komentar

0 Komentar